Food

[RESEP] Bubur Ayam Cianjur

Kalau anda mengaku sebagai orang cianjur, pasti lah kenal sama menu sarapan yang satu ini, bubur ayam. Makanan ini bisa ditemukan di seluruh sudut cianjur, mulai dari kota hingga desa. Selain nasi uduk dan lontong sayur, bubur ayam adalah menu sarapan favorit orang cianjur. Ada rasa yang Khas dari bubur ayam cianjur ini, yaitu pepes bawang plus jeroan serta kroket yang dipotong potong dan ditabur diatasnya. hmmm rasanya benar benar mantap sekali. campuran rempah dengan bubur yang lembut berpadu jadi satuu,,, (ini lebay emang )hahahahha tapi rasanya bener bener enak. Saya pernah tinggal di jawa timur dan merasakan bubur yang ada di sana. di daerah jawa timur biasnaya bubur dikasih kuah, semacam kuah bersantan dengan rasa yang gurih, trus enggak pake pepes tuh itu bubur, cuma kacang, kerupuk, suir ayam, kuah, dan mungkin cakue. beda memang rasanya antara bubur ayam Cianjur dengan bubur ayam daerah lainnya. IMG_9958 Bahan Kaldu:

  • 2 buah paha ayam utuh
  • 1 buah serai
  • 5 cm jahe (geprek)
  • 3 lembar daun salam
  • 2 liter air untuk merebus
  • 3 siung bawang putih

Bahan Tumisan (pepes bawang dan jeroan):

  • 1 mangkok penuh bawang daun yang sudah di iris
  • 100 gram hati ayam potong dadu
  • 100 gram rempelo ayam potong dadu
  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 5 cm lengkuas (geprek)
  • ½ sendok teh ketumbar bubuk
  • 2 sendok makan kecap manis
  • ½ sendok makan kunyit bubuk
  • 3 lembar daun salam
  • Minyak untuk menumis
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Gula putih secukupnya

Bahan pelngkap sebagai taburan:

  • Kerupuk/ emping
  • Kacang kedelai goreng
  • Seledri
  • Ayam suwir
  • kroket goreng (lumpia goreng)

IMG_9954 Cara Membuat:

  • Rebus ayam beserta bahan untuk membuat kaldu hingga ayam matang, kemudian sisihkan ayam, dan gunakan air rebusan ayam untuk membuat bubur. Bubur yang syaa buat dari beras yang sudah matang (nasi), sehingga tidak memerlukan waktu terlalu lama.
  • Ayam yang digunakan untuk membuat kaldu digoreng hingga matang kemudian di suir suir untuk taburan bubur.
  • Sambil menunggu bubur matang, siapkan bahan tumisan yang telah disediakan: panaskan minyak, kemudian masukan bawang merah dan bawang putih tumis hingga harum kemudian tambahkan lengkuas dan daun salam.
  • Masukan bawang daun dan aduk hingga layu. Rempelo dan hati sapi yang sudah dipotong kecil kecil dimasukan, masak hingga setengah matang.
  • Tambahkan kecap manis, kunyit bubuk, garam, gula, merica, dan bubuk ketumbar.
  • Jika suka mengandung kuah, bisa ditambahaan air, dan masak hingga matang.

NB: Resep dan foto ini saya ikutkan dalam buku Sarapan Yukk, dengan author Riela Drianda 

selamat menikmati bubur ayam cianjur,,, rasakan sensai nikmatnya.

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *